Pelaksanaan pembangunan nasional yang baik ditentukan oleh peran dan strategi pembangunan yang dilakukan secara terpadu oleh Kementerian/Lembaga dan Pemerintah Daerah sesuai dengan kewenangannya.
Besarnya skala dan cakupan pembangunan nasional membutuhkan sinergi, integrasi dan koordinasi antar pemangku kepentingan, terutama pemerintah pusat dan daerah dalam rangka mencapai sasaran pembangunan nasional. Adanya pendekatan perencanaan berbasis Tematik, Holistik, Integratif, dan Spasial (THIS) juga menguatkan prinsip bahwa kontribusi pembangunan daerah sangat penting dalam pencapaian sasaran pembangunan nasional.
Dalam rangka mengevaluasi pelaksanaan dan pencapaian pembangunan nasional di daerah, Kementerian PPN/Bappenas yang dikoordinasikan oleh Kedeputian Bidang Pemantauan, Evaluasi dan Pengendalian Pembangunan melaksanakan kegiatan Evaluasi Pembangunan Daerah.
Evaluasi Pembangunan Daerah (EPD) merupakan kegiatan evaluasi untuk menilai pencapaian sasaran pembangunan nasional di daerah serta menganalisis permasalahan dan faktor keberhasilan dalam proses pelaksanaan pembangunan sehingga menjadi lesson learned bagi perbaikan kebijakan pembangunan daerah pada tahap berikutnya.
Kegiatan ini diharapkan dapat bermanfaat untuk memberikan rekomendasi bagi perencanaan pembangunan pusat dan daerah berdasarkan hasil evaluasi pembangunan daerah.
2024-10-08 17:01:41
2024
2024-10-08 17:30:27
2024
2024-10-08 18:23:40
2024
2024-10-08 18:26:43
2024
2024-10-08 18:28:47
2024
2024-10-08 18:31:48
2024
2024-10-08 20:30:59
2024